Penerimaan CPNS Kementerian Kesehatan Tahun 2019

P E N G U M U M A N
NOMOR : KP.01.02/IV/1084/2019

PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL KEMENTERIAN KESEHATAN TAHUN 2019


Kementerian Kesehatan berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 420 Tahun 2019 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kementerian Kesehatan Tahun Anggaran 2019 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 23 Tahun 2019 tentang Kriteria Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil dan Pelaksanaan Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2019, membuka kesempatan bagi Warga Negara Indonesia untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Kesehatan Tahun 2019 yang akan ditugaskan pada unit kerja Kementerian Kesehatan di seluruh Indonesia.

I.JENIS PELAMAR

1.Putra/putri lulusan terbaik berpredikat dengan pujian (cumlaude) adalah pelamar lulusan dengan predikat dengan pujian (cumlaude) dari Perguruan Tinggi terakreditasi A/Unggul dan Program Studi terakreditasi A/Unggul pada saat kelulusan;
2.Penyandang  Disabilitas  adalah  pelamar  yang  menyandang  disabilitas  fisik  atau berkebutuhan khusus hanya pada kaki/tungkai bawah (ekstremitas bawah), dan tidak mengalami disabilitas untuk fungsi indra, fungsi tubuh bagian atas, dan fungsi mental dengan ketentuan:
a.Mampu melihat, mendengar dan berbicara dengan baik;
b.Mampu melakukan tugas seperti menganalisa, mengetik, menyampaikan pendapat dan berdiskusi;
c.Dapat melaksanakan tugas sesuai jabatan yang dipilih.

3.Putra/putri  Papua  dan  Papua  Barat adalah  pelamar  yang  merupakan keturunan Papua/Papua Barat berdasarkan garis keturunan orang tua (bapak dan/atau ibu) asli Papua/Papua Barat.

4.Umum adalah pelamar yang tidak termasuk kriteria sebagaimana angka 1, 2, dan 3 di atas.

Penerimaan CPNS Tahun 2019 Di Lingkungan Kementerian Kesehatan

Penerimaan CPNS Tahun 2019 Di Lingkungan Kementerian Kesehatan
DOWNLOAD PENGUMUMAN LENGKAPNYA DISINI
ALTERNATIF LINK

Sumber : https://cpns.kemkes.go.id/