Lowongan Kerja PT LRT Jakarta

Lokernas.com - PT LRT Jakarta adalah salah satu dari anak perusahaan PT Jakarta Propertindo yang mempunyai lini usaha bidang transportasi Light Rail Transit (LRT) atau kereta ringan. LRT Jakarta beroperasi secara komersil sejak bulan Desember 2019. Di kutip dari talenta.co, untuk mendukung operasional PT LRT Jakarta saat ini telah mempekerjakan sekitar 290 karyawan dengan 40 persen karyawan bekerja di kantor dan 60 persen bekerja di lapangan. Sebaran karyawan secara menyeluruh tersebar di enam stasiun yakni Pegangsaan Dua, Boulevard Selatan, Boulevard Utara, Polumas, Equestrian, dan Velodrome.
Jam kerja Back Office mulai dari jam 8 pagi sampai dengan jam 5 sore (Senin-Jumat). Sementara untuk karyawan lapangan dibagi dalam sistem shift (3 shift) pagi, siang, dan malam. Dari jam operasional 05.30 - 23.00 malam.

VISI
  • Menjadi Solusi Mobilitas Publik Terbaik di Indonesia


MISI
  • Menyediakan layanan transportasi publik warga Jakarta yang aman dan nyaman
  • Mengembangkan jaringan transportasi publik yang modern dan terintegrasi
  • Membangun reputasi perusahaan dengan pengembangan sumber daya manusia yang LRT


Nilai-Nilai Perusahaan

  • LINCAH (Agility) : Competent, Innovative, Modern, Passion, Emotional Inteligence (EQ)
  • RAMAH (Service) : Alert, Simple, Sincere, Hospitable
  • TERPERCAYA (Reliability) : Committed, Supportive
  • JUJUR (Integrity) : Compliance, Trusted


Pada kesempatan kali ini, PT LRT Jakarta membuka lowongan kerja untuk posisi Kepala Divisi Keuangan, Akuntansi & Dukungan Sistem. Untuk informasi selengkapnya, simak di bawah ini.


Lowongan Kerja PT LRT Jakarta


Lowongan Kerja PT LRT Jakarta


Kepala Divisi Keuangan, Akuntansi & Dukungan Sistem
Kualifikasi:
  • Usia Minimal 35 Tahun
  • Pendidikan Minimal S1 dari Universitas terkemuka dalam dan luar negeri
  • Pengalaman minimal 10 Tahun di bidang yang sama dan 5 Tahun di level Managerial
  • Memiliki pengetahuan dan pengalaman mengenai teknis Akunting dan Keuangan disiplin ilmu lain yang relevan dengan bidang tugasnya; dan dapat mengaplikasikan kemampuan teknis tesebut untuk fungsi Jabatan nya sehari hari di level kepala Divisi
  • Memiliki pengetahuan tentang peraturan perundang-undangan di bidang Keuangan dan peraturan perundang-undangan terkait lainnya;
  • Mematuhi standar profesi keuangan;
  • Menjaga kerahasiaan dari informasi dan/atau data perusahaan terkait dengan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Audit Internal kecuali diwajibkan berdasarkan peraturan perundang-undangan atau penetapan atau putusan pengadilan;.
  • Memiliki pengetahuan mengenai proses Subsidi pemerintahan
  • Memiliki kemampuan mengelola tim dan mengembangkan Tim
  • Memiliki pengetahuan mengenai Mutu dan SMK3


Deskripsi Pekerjaan:
  • Bertanggung jawab dalam merencanakan, menganggarkan, memeriksa, mengelola dan menyimpan dana yang dimiliki oleh perusahaan (termasuk merencanakan dan memproyeksikan beberapa aspek dalam perusahaan terkait administrasi umum dan keuangan perusahaan),
  • Bertanggung jawab pada keuangan dan pengelolaan arus kas/cashflow perusahaan, termasuk menghubungkan perusahaan dengan perbankan dan/atau pasar keuangan untuk mendapatkan pinjaman dan/atau menerbitkan surat berharga,
  • Bertanggung jawab sebagai Parties in Charge terkait penagihan dana Public Service Obligation (Subsidi) maupun penagihan terkait dana Infratructure, Maintenance & Operation, termasuk pemenuhan seluruh persyaratannya,
  • Bertanggung jawab dalam pengendalian biaya (cost control) kepada semua satuan kerja sebagai pemilik mata anggaran, dengan memastikan pemenuhan kepada Kebijakan Pengeluaran Dana dan Anggaran yang telah ditetapkan,
  • Bertanggung jawab dalam penerapan pedoman sistem akuntansi yang telah ditetapkan dalam Kebijakan Akuntansi, penyusunan Laporan Keuangan serta analisanya untuk kepentingan pengelolaan operasional perusahaan,
  • Bertanggung jawab dalam pelaksanaan kontrol pelaporan, serta pembayaran kewajiban pajak perusahaan agar efisien, akurat, tepat waktu, dan sesuai dengan peraturan pemerintah yang berlaku,

Kirimkan surat lamaran dan curriculum vitae (CV) ke email: recruitment@lrtjakarta.co.id dengan subject: KADIV KEUANGAN