Lokernas.com - Alfamart adalah jaringan toko swalayan yang memiliki banyak cabang di Indonesia. Gerai ini umumnya menjual berbagai kebutuhan seperti makanan, minuman dan barang kebutuhan hidup lainnya. Sejarah pendirikan awal Alfamart diawali oleh PT Alfa Mitra Utama yang kemudian beralih kepemilikan menjadi PT Sumber Alfaria Triajaya. Dulunya Alfamart bernama Alfa Mini Mart yang kemudian berubah nama menjadi Alfamart pada tahun 2003.
Bagi kamu yang tertarik berkarir di Alfmart dan Alfamidi, saat ini PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk sedang membuka lowongan kerja untuk sejumlah posisi. Dikutip dari instagram @alfakarir.official diinfokan mengenai lowongan kerja Alfamart/Alfamidi untuk penempatan Head Office. Beberapa posisi yang dibuka antara lain Legal Specialist Dispute & Letigation, Organization & Development Specialist, Management Trainee Operation, Coordinator Trainee Logistik, dan Industrial Relations Specialist. Selengkapnya, simak berikut ini.
1. Legal Specialist Dispute & Letigation
Deskripsi Pekerjaan : Melakukan penangan perkara hukum yang ada dari seluruh divisi di PT SAT agar perkara hukum tersebut dapat diselelsaikan dengan baik dan waktu yang wajar
- Pria/Wanita usia maksimal 28 tahun
- Pendidikan S1 Jurusan Hukum
- IPK min 3,0
- Menguasai Legal Drafting
- Memiliki lisensi PERADI & Sertifikasi PKPA
- Memiliki pengalaman beracara di pengadilan
- Penempatan Head Office Alam Sutera Tangerang
2. Organization & Development Specialist
Deskripsi Pekerjaan : Berperan aktif dalam pengembangan organisasi perusahaan agar lebih efektif dan efisien serta mengimbangi perubahan dan perkembangan bisnis yang cepat
Kualifikasi :
- Pria/Wanita usia maksimal 27 tahun
- Pendidikan S1 Segala Jurusan
- IPK min 3,0
- Menguasai Ms.Visio
- Menguasai Ms.Excel (Vlookup, Hlookup, Pivot)
- Penempatan Head Office Alam Sutera
3. Management Trainee Operation
Deskripsi Pekerjaan : Program pengembangan untuk di persiapkan menjadi seorang key talent di level manajerial khususnya menjadi seorang Area Manager yang nantinya akan memastikan kinerja operasional toko dapat berjalan baik dan efektif sehingga dapat mencapai target perusahaan
- Pria/Wanita usia maks 24 tahun
- Pendidikan S1 Segala Jurusan
- IPK min 3,2
- Aktif berorganisasi
- Memiliki kemauan belajar yang tinggi
- Siap ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia
4. Coordinator Trainee Logistik
Deskripsi Pekerjaan : Program pengembangan untuk dipersiapkan menjadi seorang key talent di level coordinator khususnya menjadi seorang Coordinator di Warehouse yang bertanggung jawab atas proses yang terjadi di Warehouse.
Kualifikasi :
- Pria/Wanita usia maks 24 tahun
- Pendidikan S1 Jurusan Teknologi Industri, Matematika, Statistika
- IPK min 3,0
- Aktif berorganisasi
- Memiliki kemauan belajar yang tinggi
- Siap di tempatkan di seluruh wilayah Indonesia
Apply now : bit.ly/karir-alfamart
5. Industrial Relations Specialist
Deskripsi Pekerjaan : Memastikan komunikasi dengan internal departement berjalan optimal untuk memastikan hubungan antar karyawan dan peraturan perusahaan dapat dilaksanakan dengan efektif dan konsisten.
Kualifikasi :
- Pria
- Pendidikan min S1 jurusan Hukum
- Diutamakan memiliki pengalaman 2/3 tahun
- Memahami UU terkait ketenagakerjaan dan penanganan case ketenagakerjaan
- Diutamakan Ahli K3 Umum
- Diutamakan Certified IR/Peradi
- Mempunyai kemauan untuk belajar