Lowongan Kerja Kementerian PPN/Bappenas

Lokernas.com - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional adalah kementerian yang mempunyai tugas menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang perencanaan pembangunan nasional untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara.

Direktorat Penanggulangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Masyarakat merupakan salah satu unit kerja di Kementerian PPN/Bappenas yang mempunyai tugas melaksanakan koordinasi dan perumusan kebijakan, sinkronisasi pelaksanaan kebijakan, pemantauan, evaluasi dan pengendalian, serta penyusunan prakarsa strategis pembangunan lintas sektor perencanaan pembangunan nasional di bidang penanggulangan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat.

Mengutip informasi dari laman Instagram @ditpkpm.bappenas pada hari Rabu (6/7) diinfokan Direktorat Penanggulangan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas membuka rekrutmen untuk sejumlah posisi. Adapun posisi yang dibuka antara lain Tenaga Ahli Pendanaan Inovatif untuk Perlindungan Sosial, Tenaga Ahli Pengembangan Perlindungan Sosial Adaptif, dan Tenaga IT dan Web Develope. Untuk informasi selengkapnya, simak di bawah ini.

Lowongan Kerja Kementerian PPN/Bappenas



Open Recruitment Direktorat Penanggulangan Kemiskinan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian PPN/Bappenas

1.Tenaga Ahli Pendanaan Inovatif untuk Perlindungan Sosial
Kualifikasi :

  • Pendidikan minimal Strata 1 Jurusan Ilmu Ekonomi/ Manajemen Keuangan.
  • IPK minimal 3.00 (skala 4.00).
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun di bidang keuangan.
  • Memiliki pengalaman berkoordinasi dengan institusi pemerintahan.
  • Mampu mengoperasikan Microsoft Office (Word, Excel, Power Point).
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan menguasai Bahasa Inggris.
  • Berpengalaman menyusun laporan yang terstandar.
  • Teliti, detail, memiliki inisiatif, dapat bekerja mandiri, dan bekerja sama dalam tim.
  • Bersedia bekerja secara online dan offline.


Bagi pelamar yang memenuhi kualifikasi silahkan mengirimkan Surat Lamaran, Transkrip Nilai, Ijazah, Curiculum Vitae, dan Dokumen Pendukung melalui link berikut: https://bit.ly/tapipkpm2022

Paling Lambat : Tanggal 13 Juli 2022



2.Tenaga Ahli Pengembangan Perlindungan Sosial Adaptif
Kualifikasi :
  • Pendidikan minimal Strata 1 Jurusan Ilmu Ekonomi/Kesejahteraan Sosial/Perencanaan Wilayah dan Kota/Hubungan Internasional
  • IPK minimal 3.00 (skala 4.00)
  • Memiliki pengalaman kerja terkait dengan pemerintahan, pemberdayaan masyarakat, program sosial, dan program kebencanaan.
  • Menguasai Ms.Office (Word, Excel, dan Power Point)
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan menugasai Bahasa Inggris secara lisan dan tertulis.
  • Berpengalaman menyusun laporan yang terstandar.
  • Teliti detail, memiliki inisiatif, dapat bekerja mandiri, dan bekerja sama dalam tim.
  • Bersedia bekerja secara online dan offline.


Bagi pelamar yang memenuhi kualifikasi silahkan mengirimkan Surat Lamaran, Transkrip Nilai, Ijazah, Curiculum Vitae, dan Dokumen Pendukung melalui link berikut : https://bit.ly/asppkpm2022

Paling Lambat : Tanggal 13 Juli 2022



3. Tenaga IT dan Web Developer
Kualifikasi :
  • Pendidikan minimal D3/S1 Teknik Informatika atau jurusan serumpun
  • Memiliki pengalaman minimal 3 tahun (dibuktikan dengan portfolio web/aplikasi yang pernah dibuat)
  • Memahami proses pengembangan website dan aplikasi mobile (termasuk android)
  • Memahami konfigurasi dan sekuriti data
  • Memahami HTML, Java Script, Jquery, dan NET
  • Menguasai Rest API, JASON, XML, Structure. C#, dan PHP
  • Menugasai framework PHP Codeigniter dan memiliki pengetahuan tentang database SQL Server, MongoDB dan MySQL


Bagi pelamar yang memenuhi kualifikasi silahkan mengirimkan Surat Lamaran, Transkrip Nilai, Ijazah, Curiculum Vitae, dan Dokumen Pendukung melalui link berikut : https://bit.ly/ITPKPM2022

Paling Lambat : Tanggal 7 Juli 2022


Sumber : www.instagram.com/ditpkpm.bappenas