Lokernas.com - Informasi lowongan kerja bidang kesehatan tahun 2023 kali ini bersumber dari Kementerian Kesehatan. Dimana melansir dari https://tugsusnakes.kemkes.go.id/ diinformasikan perihal Rekrutmen Tenaga Kesehatan Penguasan Khusus Berbasis Tim dan Individu Periode I Tahun 2023. Jenis tenaga kesehatan yang dibutuhkan meliputi Dokter, Dokter Gigi, Tenaga Kesehatan Masyarakat, Tenaga Kesehatan Lingkungan, Ahli Teknologi Medik, Tenaga Kefarmasian, dan Tenaga Gizi.
Sesuai dengan Peraturan Meneteri Kesehatan RI Nomor 33 Tahun 2018, dimana Penugasan Khusus Tenaga Kesehatan Dalam Mendukung Program Nusantara Sehat merupakan pendayagunaan secara khusus tenaga kesehatan dalam kurun waktu tertentu. Penugasan Khusus Tenaga Kesehatan dalam mendukung Program Nusantara Sehat dilakukan guna meningkatkan akses dan mutu pelayanan kesehatan pada pusat kesehatan masyarakat dan rumah sakit di daerah tertinggal, perbatasan, dan kepulauan, daerah bersamalah kesehatan, dan daerah lain untuk memenuhi pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 3 s/d 7 Mei 2023 dengan mengakses www.tugsusnakes.kemkes.go.id . Untuk detail pengumuman selengkapnya simak di bawah ini.
REKRUTMEN TENAGA KESEHATAN PENUGASAN KHUSUS BERBASIS TIM DAN INDIVIDU PERIODE I TAHUN 2023
Kementerian Kesehatan kembali membuka peluang bagi Putra dan Putri terbaik Bangsa untuk bergabung menjadi Tenaga Kesehatan Penugasan Khusus Berbasis Tim dan Individu Periode I Tahun 2023, dengan ketentuan sebagai berikut:
Jenis tenaga kesehatan Yang dibutuhkan:
- Dokter
- Dokter Gigi
- Tenaga Kesehatan Masyarakat (Diutamakan Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku)
- Tenaga Kesehatan Lingkungan (Diutamakan Sanitasi Lingkungan)
- Ahli Teknologi Laboratorium Medik
- Tenaga Kefarmasian
- Tenaga Gizi (Diutamakan Nutrisionis)
Persyaratan Pendaftaran:
- Warga Negara Indonesia (WNI);
- Diutamakan usia maksimal 35 tahun untuk dokter dan dokter gigi, 30 tahun untuk tenaga kesehatan lainnya;
- Tidak sedang terikat perjanjian/kontrak kerja dengan instansi lain pemerintah/swasta dan tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS/Calon Anggota TNI/Polri serta Anggota TNI/Polri;
- Bagi peserta wanita tidak dalam kondisi hamil
- Sehat jasmani dan rohani
- Bebas Narkoba
- Berkelakuan Baik
- Wajib memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) yang masih berlaku (Surat Keterangan STR yang sedang diproses tidak berlaku/tidak diterima)
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia sesuai kebutuhan Kementerian Kesehatan
- Berpartisipasi pada program Jaminan Kesehatan Nasional dibuktikan dengan memiiki Kartu BPJS Kesehatan
Informasi Pendaftaran Melalui Website : www.tugsusnakes.kemkes.go.id
Berkas yang diupload saat pendaftaran : Ijasah, Transkip Nilai, STR, KTP, Kartu Keluarga Kartu BPJS, NPWP
Berkas yang diupload setelah dinyatakan lulus seleksi tahap I (adminstrasi):
- Surat Keterangan Sehat yang dikeluarkan oleh Fasyankes Pemerintah,
- Surat Keterengan Bebas Narkoba yang dikeluarkan oleh Fasyankes/Lab teregistrasi
- Surat Berkelakuan Baik/SKCK yang dikeluarkan oleh Kepolisian
Petunjuk pendaftaran dapat diunduh (download) pada menu bantuan/dibawah menu login dan Informasi kelulusan seleksi penugasan khusus akan diinformasikan melalui akun pendaftaran masingmasing peserta.
Ketentuan Tambahan:
- Penempatan diutamakan putra daerah pada lokasi penempatan yang tersedia
- Peserta yang mendaftar diutamakan bagi yang belum pernah mengikuti program penugasan khusus tenaga kesehatan