Lokernas.com - Lowongan kerja SMA SMK Juni 2023 terbaru kali ini bersumber dari PT INKA Group. PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) manufaktur kereta api terintegrasi pertama di Asia Tenggara. Fokus kami adalah menghasilkan produk dan jasa yang berkualitas tinggi bagi pelanggan. Kami menyediakan berbagai macam produk untuk memenuhi kebutuhan pelanggan serta after sales untuk memastikan bahwa pelanggan menerima produki dengan kualitas terbaik. Produk kami telah diekspor ke berbagai negara, seperti Bangladesh, Filipina, Malaysia, Thailand, Singapura, dan Australia.
Misi :
- Membangun manufaktur sistem transportasi dan ekosistem industri dalam rangka mendukung kemajuan industri nasional.
- Menciptakan solusi transportasi terpadu dalam sistem transportasi masal, angkutan barang & komoditas.
- Memperluas pasar baik dalam negeri maupun luar negeri dan memperbanyak spektrum produk.
- Sebagai pusat kompetensi dalam industri transportasi darat yang mampu menyerap, mengimplementasikan, dan membagikan ilmunya untuk peningkatan kompetensi SDM.
Dikutip dari https://www.inka.co.id/karir diinformasikan PT INKA (Persero) membuka kesempatan bagi Anda untuk bergabung sebagai karyawan PKWT di PT INKA Group Tahun 2023. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 23 s.d 26 Juni 2023. Untuk pengumuman selengkapnya, simak di bawah ini.
PT INKA (Persero) memberikan kesempatan bagi Anda untuk bergabung sebagai karyawan PKWT di PT INKA Group tahun 2023
Ketentuan Umum :
- Jenjang pendidikan SMA/SMK
- Usia maksimal 30 tahun per 1 Juni 2023
- Diutamakan memiliki pengalaman dibidang manufaktur
- Bersedia ditempatkan di seluruh unit usaha serta wilayah operasi perusahaan
Persyaratan Administrasi :
- Pasfoto berwarna
- KTP asli yang masih berlaku
- Ijazah dan transkrip akademik asli
- Surat pernyataan yang telah diisi dan ditandatangani asli
- Surat pengalaman kerja/pelatihan/sertifikat sesuai kompetensi (jika ada)
- Apabila ada persyaratan lain, dipenuhi pada saat peserta lolos tahap akhir.
Tata Cara Pendaftaran :
- Registrasi dibuka tanggal 23 s.d 26 Juni 2023
- Buka melalui tautan berikut : karir.inka.co.id
- Lakukan pengisian dan upload file pada form yang telah disediakan
- Tahapan seleksi :
- Tes Potensi Akademik (TPA)
- Tes Tertulis
- Tes Wawancara
Link Registrasi : karir.inka.co.id
Perhatian !
- Keputusan panitia terhadap kelulusan bersifat final dan mutlak tidak dapat diganggu gugat.
- Selama proses seleksi, PT INKA (Persero) tidak melakukan pungutan biaya apapun.
- Hati-hati terhadap segala penipuan yang mengatasnamakan PT INKA (Group)!
- Sumber : https://www.inka.co.id/karir/60
- Untuk update info rekrutmen bumn lain klik disini