Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari November 2023

Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari

Lokernas.com - PT Berdikari adalah perushaan yang bergerak di bidang peternakan terintegrasi ayam, sapi, domba, kambing, kerbau dan produk olahannya. Sebagai bagian dari holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pangan ID FOOD, Berdikari terus bertransformasi secara inovatif, kompetitif, dan tumbuh berkelanjutan dalam mewujudkan kemudahan akses pangan bagi bangsa Indonesia. 

PT Berdikari berdiri pada tahun 1966 dengan nama PT Pilot Proyek Berdikari didasarkan pada Keputusan Presidium Kabinet Ampera Republik Indonesia No.01/EK/KEP/1966 tanggal 12 Agustus 1966. Kemudian pada tanggal 7 April 2000, PT PP Berdikari resmi berubah status menjadi PT Berdikari (Persero). Perubahan tersebut dilakukan berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 22 yang dituangkan dalam Akta No.16 tanggal 22 Agustus 2000 oleh Notaris Betsail Untayana, SH serta disahkan melalui Keputusan Menteri Hukum dan Perundang-undangan Republik Indonesia No.C-22369 HT. 01.04-TH 2000 tanggal 12 Oktober 2000

Berdikari tengah melakukan penguatan sumber daya manusia sebagai salah satu langkah strategis mendukung pemerintah dalam mewujudkan Ketahanan Pangan sebagaimana terakhir diperkuat oleh penerbitan Perpres No.66 Tahun 2021 tentang Badan Pangan dan pembentukan BUMN Klaster Pangan.

Dikutip dari postingan Instagram @pt_berdikari (13/11) diinfokan PT Berdikari sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Business Analyst. Bagi pelamar yang memenuhi kualifikasi dan tertarik melamar, segera lakukan pendaftaran melalui tautan pada postingan di bawah ini. Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 20 November 2023. Detail lowongan kerja PT Berdikari selengkapnya simak di bawah ini.


Business Analyst
Kualifikasi :
  • Pendidikan Sarjana (S1) diutamakan jurusan Teknik Industri, Akuntansi, Manajemen, dan Marketing
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 1 (satu) tahun  pada posisi yang relevan
  • Memiliki pengetahuan tentang bisnis peternakan dan ruminansia dari hulu ke hilir menjadi nilai tambah
  • Memiliki kemampuan melakukan feasibility study, penyusunan kajian bisnis, analisa bisnis dan finansial yang baik.
  • Mampu mengoperasikan Business Analytics Tools (Power BI, Google Analytics, Odoo CRM)
  • Memiliki kemampuan analytical thinking dan strategic orientation yang baik
  • Memiliki pengalaman atau pengetahuan tentang market analyst menjadi nilai tambah
  • Mampu berbahasa inggris secara lisan dan tulisan

Pendaftaran melalui tautan :

Dibuka sampai dengan 20 November 2023.


Proses rekrutmen PT Berdikari :

  1. Tidak dipungut biaya apapun.
  2. Tidak mewajibkan membeli tiket transportasi atau akomodasi melalui travel agent manapun.
  3. Hanya kandidat terbaik yang akan dihubungi.
  4. Undangan dan pengumuman test hanya melalui email rekrutmen@ptberdikari.co.id
  5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasinal PT Berdikari.
  6. Sumber Informasi