Lowongan Kerja TransNusa Januari 2024

 

Lowongan Kerja TransNusa Januari 2024

Lokernas.com - PT. TransNusa Aviation Mandiri atau bisa disebut Transnusa, merupakan Maskapai Penerbangan Domestik Indonesia yang diluncurkan pada Agustus 2005 dengan fokus pada segmentasi medium service dengan beroperasi dengan tipe Pesawat ATR, melayani berbagai destinasi di wilayah timur Indonesia, terutama Nusa Tenggara dan Sulawesi Selatan. Pada Agustus 2011, TransNusa memasuki babak baru dengan menerima sendiri Air Operator's Certificate (AOC) dan izin penerbangan niaga berjadwal.

Seiring pertumbuhan perusahaan yang pesat dan penyesuaian tren bisnis baru, mulai Desember 2021, TransNusa mengubah model bisnisnya menjadi segmentasi Low Cost Carrier (LCC) dan saat ini menggunakan JET Engine sebagai armada utama.

Lebih lanjut, pada 2020 lalu TransNusa baru melakukan ekspansi ke rute di pulau Jawa. Kemudian pada 2022, perusahaan ini melakukan perubahan positioning menjadi penerbangan berbiaya rendah dengan armada Airbus A320 terbaru.

TransNusa saat ini membuka lowongan kerja untuk posisi Airport Ticketing Staff. Airport Ticketing Staff bertanggung jawab atas penjualan tiket penerbangan kepada penumpang, mengharuskan mereka memiliki pemahaman mendalam mengenai jadwal penerbangan, harga tiket, dan persyaratan perjalanan. Keahlian ini menjadi kunci dalam memberikan informasi akurat kepada penumpang yang mencari opsi perjalanan terbaik.

Pelayanan pelanggan menjadi salah satu aspek penting dalam peran sebagai Airport Ticketing Staff. Mereka harus mampu memberikan jawaban yang memuaskan terhadap pertanyaan penumpang, memberikan informasi terkait jadwal penerbangan, dan memberikan bantuan dalam hal perubahan atau pembatalan tiket. Tertarik menjadi Airport Ticketing Staff ? Berikut detail persyaratan dan lamaran kerja TransNusa untuk posisi Airport Ticketing Staff.


Airport Ticketing Staff
Penempatan : Soekarno Hatta International Airports/CGK
Requirements :
  • Min.Diploma/Bachelor's degree in any major
  • At least 1 year of experience in a related role will be an advantange (Fresh Graduate are welcome to apply) 
  • Good knwoledge and experience of a major Computer Reservation System (HITIT would be advantage)
  • Availability for shift work
  • Strong oral and written communication skills, fluency in English is mandatory
  • Ability to collaborate within a team and work independently when required
  • Capacity to handle multiple task simulatanously.


Send your CV before : 10 January 2024
Please fill online form at this link:
Klik Disini


Perhatian :

  • PT. TransNusa Aviation Mandiri menghimbau kepada calon pelamar pekerjaan untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindakan penipuan terkait rekrutmen.
  • PT. TransNusa Aviation Mandiri tidak melakukan pungutan dalam bentuk apapun, menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya.